Pada Senin hingga Rabu, 18-20 Desember 2023, di SMP Islam Al Mizan Surabaya diadakan Class Meeting. Kegiatan ini merupakan ajang tahunan yang banyak dinantikan warga sekolah khususnya siswa setelah melaksanakan ujian semester. Selain itu, kegiatan ini juga sebagai wadah untuk menunjukkan bakat dan potensi yang terpendam yang dimiliki peserta didik.
Pada Class Meeting tahun ini diadakan beberapa lomba. Beberapa lomba tersebut adalah, lomba ranking 1, lomba futsa;. lomba handball, lomba balap karung, lomba senam dan lomba basket. Pada hari Senin diadakan 2 lomba, yaitu lomba ranking 1 dan futsal. Lomba ranking 1 diadakan dengan cara siswa diberikan pertanyaan yang berhubungan dengan pengetahuan umum dan siswa menjawab dengan jawaban “Benar” atau “Salah” dan “Ya” atau “Tidak”.


Lomba kedua adalah lomba futsal yang diikuti oleh tim putra untuk tiap kelas. Para siswa mengikuti lomba dengan sangat antusias.


Pada hari kedua, pada 19 Desember 2023, diadakan lomba handball untuk tim putra dan tim putri.


selain itu, juga diadakan lomba balap karung yang diikuti sangat antusias oleh para siswa.


Hari ketiga, yakni hari terakhir pada 20 Desember 2023, diadakan lomba Senam dan lomba bola basket. Dalam lomba senam, siswa setiap kelas melakukan gerakan bersama yang diiringi musik.


Lomba basket, diikuti siswa dengan sangat antusias.

